Rizal Ramli: Kepolisian Era Jokowi Tangkap Aktivis Seperti Para Teroris

fin.co.id - 21/10/2020, 11:33 WIB

Rizal Ramli: Kepolisian Era Jokowi Tangkap Aktivis Seperti Para Teroris

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA- Ekonomi senior Rizal Ramli menilai, cara kepolisian menangkap para aktivis seperti para teroris. Aktivis yang dimaksud Rizal Ramli adalah para anggota Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI).

Dia mencontohkan, penangkapan Jumhur Hidayat yang dilakukan sebanyak 30 aparat kepolisian pada pukul 04.00 pagi WIB, di mana Istrinya masih menggunakan pakaian tidur.

"Cara polisi menangkap para aktivis seolah mereka teroris, Jumhur itu ditangkap jam 4 pagi oleh 30 polisi, didobrak pintunya." Ujar Rizal Ramli di Indonesia Lawyers Club (ILC) pada Selasa (20/10) malam.

Jumhur yang mempunyai bekas luka operasi, dilarang polisi untuk mengambil obatnya.

“Jumhur sendiri luka bekas operasi empedu mau ambil obat aja nggak dikasih,” ujarnya.

Menko Perekonomian era Gus Dur itu mengaku pernah menjadi tahanan di era Soeharto. Tapi dia mendapat perlakuan yang sopan.

Untuk itu, Rizal Ramli meminta kepada aparat menghormati mahasiswa dan aktivis yang ditangkap. Dia menegaskan bahwa aktivis bukan kelompok teroris yang tidak pantas diborgol saat ditangkap.

“Mohon maaf, tapi aktivis pergerakan itu bukan teroris dan tidak akan bikin kapok. Misalnya aktivis ditangkap gitu lalu kapok, (yang ada) teman-temannya malah makin ‘bandel’,” demikian Rizal Ramli (dal/fin). 

Admin
Penulis