KIEV - NSC Olimpiyskiy menjadi saksi ketajaman seorang Alvaro Morata di lini depan Juventus.
Bermain tanpa Cristiano Ronaldo yang dalam isolasi setelah terpapar corona, Morata mampu menunjukan kapabilitas yang impresif, terlebih setelah baru beberapa waktu bergabung.
Hanya unggul sedikit soal penguasaan bola, Juventus terlihat bermain lebih hati-hati dan tidak ingin gegabah.
Butuh 46 menit bagi Si Nyonya Tua untuk membobol H. Bushchan, yang gagal mengantisipasi bola muntah, yang dikonversi Morata menjadi gol pembuka.
Dan ketika laga 6 menit menjelang akhir, Morata kembali berulah di depan gawang lawan, setelah tandukan terarahnya, memanfaatkan umpan silang Cuardrado, di eksekusi dengan sempurna oleh eks penyerang Atletico Madrid itu.
Berkat kemenangan ini, tim arahan Andrea Pirlo kini duduk di posisi kedua klasemen Grup G, berada satu peringkat di bawah Barcelona, yang menang besar di Camp Nou.(ruf/fin)