News . 21/08/2020, 03:00 WIB
TASIK - Uang edisi spesial perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-75 dengan nominal Rp 75 ribu disambut antusias masyarakat. Bahkan, hampir seluruh jadwal penukaran di kantor BI Pusat penuh hingga 3 September 2020. Begitu pula di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya, Heru Saptaji mengatakan BI Tasikmalaya menyiapkan uang pecahan Rp 75 ribu sebanyak Rp 800 juta. Masyarakat bisa mendapatkan uang edisi khusus tersebut melalui mekanisme penukaran uang rupiah pada aplikasi berbasis website di tautan [https://pintar.bi.go.id](https://pintar.bi.go.id/).
Heru mengungkapkan antusiasme masyarakat luar biasa, sehingga jadwal penukaran pun penuh. “Masyarakat harus terus mengecek melalui website tersebut untuk jadwal penukaran,” katanya.
Heru menambahkan uang edisi spesial ini dicetak sebanyak 75 juta lembar. Meski peminatnya banyak, namun BI tidak ada rencana mencetak kembali uang ini. Sebab uang ini memang dicetak sebagai perayaan HUT ke-75 RI. “Sesuai keputusan Presiden bahwa uang ini akan dicetak 75 juta lembar," ujarnya.
“Selain sebagai wujud syukur, pengeluaran dan pengedaran UPK 75 Tahun RI juga sekaligus simbol kebangkitan dan optimisme dalam menghadapi tantangan termasuk dampak pandemi Covid-19 guna melanjutkan pembangunan bangsa menyongsong masa depan Indonesia Maju,” katanya.
Peristiwa historikal proklamasi kemerdekaan RI 17 Agustus 1945 dan berbagai pencapaian pembangunan selama 75 tahun kemerdekaan menggambarkan wujud mensyukuri kemerdekaan. Keberagaman pakaian adat dan motif kain nusantara mencerminkan semangat memperteguh kebinekaan. Satelit Merah Putih, sebagai jembatan komunikasi NKRI menuju Indonesia Emas 2045, merupakan optimisme menyongsong masa depan gemilang.
Heru menyampaikan bahwa dalam perjalanan sejarah, Bank Indonesia telah mengeluarkan Uang Peringatan HUT Kemerdekaan RI sebanyak tiga kali, yaitu pada peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-25 tahun 1970, Ke-45 pada tahun 1990 dan Ke-50 pada tahun 1995.
“Dengan demikian, UPK 75 tahun RI yang dikeluarkan tahun 2020, merupakan kali keempat pengeluaran Uang Peringatan dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI,” pungkasnya. (na)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com