SURABAYA- Kasus Covid-19 di Provinsi Jawa Timur (Jatim) masi terdapat penambahan kasus baru. Pada Kamis (23/7), Covid-29 di Jatim terdapat sebanyak 357 kasus baru sehingga total kasus di Jatim sebanyak 19.450 orang yang positif Covid-19.
Penambahan kasus harian sebanyak 357, menjadikan Jatim berada pada posisi ke dua setelah DKI Jakarta dengan jumlah 470 kasus baru. Sementara Jawa Tengah sebanyak 295 kasus baru.
Meski begitu, pasien sembuh di Jatim juga terdapat penambahan. Tercatat sebanyak 665 orang sembuh per hari ini. Sehingga total sembuh di Jatim saat ini sebanyak 11.125 orang.
Sementara pasien meninggal di Jatim terdapat sebanyak 29 orang. Sehingga total kasus meninggal di Jatim berjumlah 1.525 orang.
Angka pasien meninggal karena COVID-19 di Jawa Timur termasuk tertinggi di Indonesia. Kemudian DKI Jakarta dengan total pasien meninggal karena COVID-19 mencapai 751 orang dan Jawa Tengah sebanyak 504 orang.
Secara Nasional, kasus positif Covid-19 di Indonesia tercatat sebanyak 93.657. Jumlah itu setelah ada penambahan kasus baru hari ini, Kamis (23/7) sebanyak 1.906 kasus. (dal/fin).