News . 08/07/2020, 20:00 WIB

Punya Masalah Tidur? Atasi dengan Tips Berikut

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Banyak hal yang menjadi penyebab mengapa orang dewasa ini sulit untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik, dan mengganggu kualitas hidup mereka secara keseluruhan. 

Gegara pusing memikirkan COVID-19, masalah pekerjaan, atau buruknya manajemen tidur Anda,dapat menyebabkan permasalahan yang dimaksud. 

Tidak ingin hal ini berlarut? Berikut yang mungkin ingin Anda praktekan untuk mengatasi permasalahan tidur Anda, seperti dilansir Healthline:

1. Tidurlah dan bangunlah secara rutin setiap harinya, hal ini sangat baik untuk meningkatkan kualitas tidur Anda.

2. Hindari tidur siang berlebihan yang dampaknya jelas terhadap tidur Anda di malam hari. 

3. Berolahragalah beberapa waktu sebelum tidur. Rasa lelah yang Anda dapatkan dari aktifitas ini, dapat membantu Anda lelap dalam tidur.

4. Batasi aktifitas Anda di depan gadget, karena blue light yang dipancarkannya dapat mengganggu siklus tidur. 

5. Hindari minuman beralkohol, karena dapat mengganggu kualitas tidur yang Anda harapkan.

6. Hindari membaca berita yang berpotensi meningkatkan stress, dan mengikis kualitas tidur Anda.

(ruf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com