News . 07/05/2020, 12:35 WIB

Banjir Ucapan Ulang Tahun ke Anies Baswedan di Medsos

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan hari ini, Kamis (7/5/2020) tepat berusia 51 tahun. Ucapan selamat ulang tahun pun membanjiri lini masa media sosial.

Di Twitter, cuitan dengan kata Anies menjadi populer dan sudah 14 ribu kali ditweet. Tak hanya di Twitter, meme dan foto selamat ulang tahun juga bersebaran di Instagram hingga Facebook.

Sebagai gubernur di ibukota negara, setiap gerak gerik dan kebijakan mantan mendikbud tersebut selalu jadi bahan pembicaraan.
Terlebih jika membandingkan Gubernur Anies dengan mantan pendahulunya yang kini menjabat sebagai Presiden Indonesia, Joko Widodo.

Berikut beberapa ucapan ulang tahun untuk Anies Baswedan:

“Buka Puasa Pake Teh Manis, Jangan Langsung Makan Nasi padang, Selamat Ulang Tahun Pak Anies, Semoga Jakarta Makin Enak Dipandang, #51aniesbaswedan,” tulis @marlina_idha

“Kenapa KOMUNIS CHINA dan Anteknya di Indonesia Benci sekali sama@aniesbaswedan. Karena Proyek Benteng Laut Jakarta mereka tersandung dg kebijakan anies yg ga bisa disuap Taipan Antek China. By The Way, hari ini ultah Anies,” tulis @Anggraini_4yu.

“Seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta mengucapkan selamat ulang tahun kepada Gubernur DKI Jakarta @aniesbaswedan,” tulis akun @DKIJakarta. (msn/fajar)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com