Kasus Infeksi Corona di India Dikhawatirkan Meningkat

fin.co.id - 18/03/2020, 15:08 WIB

Kasus Infeksi Corona di India Dikhawatirkan Meningkat

NEW DELHI - India dikhawatirkan akan menjadi hotspot global kasus corona berikutnya. Para ahli memperingatkan langkah pencegahan yang telah terbukti berhasil di negara-negara Asia, bisa jadi tidak berjalan di negara dengan populasi kedua terbesar dunia tersebut.

Dikutip dari laman South China Morning Post, Dewan Riset Kesehatan India (ICMR) mengumumkan telah meningkatkan kapasitas uji coba sampel dari 500 per hari menjadi 8.000 per hari pada Selasa (17/3) lalu. Direktur Jendral IMCR Balram Bhargava menyebut bahwa tidak ada bukti peneybaran virus di masyarakat.

Namun sejumlah ahli mengatakan, langkah-langkah seperti melakukan tes yang masif serta pembatasan sosial kemungkinan tidak akan berdampak baik di kota-kota yang berpenduduk padat serta infrastruktur kesehatan yang buruk.

Mantan Kepala Riset Virologi ICMR Dr. T. Jacob John mengatakan sementara pertumbuhan angka infeksi berjalan perlahan hingga saat ini, angka tersebut bisa meningkat sepuluh kali lebih besar pada medio April mendatang.

"Mereka tidak menyadari, bahwa hal ini seperti longsoran salju" ujar John. Ia mengibaratkan, setiap pekan, longsoran itu semakin membesar.

Sejauh ini, India seolah tak terpengaruh virus corona ketimbang negara lain di Asia. Pun, Perdana Menteri India Narendra Modi menyebut, India melakukan yang terbaik dalam memerangi penyebaran virus tersebut. (alf/fin)

Admin
Penulis