News . 16/03/2020, 17:25 WIB

Konser Ayu Ting Ting Kemungkinan Ditunda, Ini Kata Ruben Onsu

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Pemerintah belum lama ini telah membatalkan izin sejumlah acara yang melibatkan banyak orang, hal tersebut dilakukan seiring kekhawatiran terhadap penyebaran virus corona.

Penyanyi Ayu Ting Ting diketahui akan menggelar sebuah konser tunggal pada 28 Maret 2020, hingga saat ini kelanjutan konser itu belum dapat dipastikan.

Selaku promotor konser Ayu Ting Ting, Ruben Onsu belum dapat memastikan konser tersebut, Ruben masih menunggu kepastian dari pihak yang berwenang.

"Kita sih tinggal nunggu surat dari pemerintah untuk kita kasih ke vendor-vendor, karena kan selama ini baru tahunya dari online. Jadi kita tahu kalau ada masalah ini, tapi untuk spesifiknya saya belum bisa ceritakan dulu, belum bisa dibahas dulu. Tapi pasti kita kabari lewat Intagram atau apapun," kata Ruben, saat dijumpai di Jakarta Selatan, Minggu (15/3).

Jika jadwal konser Ayu Ting Ting terpaksa mundur, Ruben pun akan menjelaskan ke pihak vendor secara resmi sesuai prosedur. Ia yakin para penggemar Ayu dapat mengerti, keselamatan warga harus tetap jadi prioritas.

"Ya mengertilah, kan mereka di Indonesia juga. Justru saya pengen menjelaskan ke pihak vendor itu secara resmi, ada surat dari kami pihak kami. Kan nggak bisa yang cuma nelepon gitu. Kita harus ada prosedurnya," tegas Ruben Onsu.(nie/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com