News . 12/03/2020, 13:54 WIB

Warga Miskin di Barru Diabaikan

Penulis : Admin
Editor : Admin

BARRU - Sudah sembilan tahun Adelia, terbaring tak berdaya. Anak berusia 11 tahun itu lumpuh.

Saat baru mulai belajar berjalan di usia satu tahun, tiba-tiba demam tinggi menyerangnya. Sejak itu anak ini tak bisa menggerakkan kakinya. Orang tua korban, Murni dan Sukriadi tak bisa berbuat banyak. Ayahnya hanya bekerja serabutan.

"Untuk membawanya ke rumah sakit yang lebih besar kami tak punya biaya,"katanya, Selasa, 11 Maret.

Murni, ibu anak penderita lumpuh ini hanya berharap uluran tangan warga lain. Menyambung hidup saja ia mengaku kesulitan.

BACA JUGA: Indonesia Kritis!

"Saya pernah bawa ke Puskesmas, tapi tak sembuh sembuh,"ujarnya.

Cerita Murni, anaknya berawal dari demam tinggi satu minggu kemudian tak bisa lagi menggerakkan kakinya. Dokter menyebut ada bagian saraf yang terganggu. Adelia yang kini berusia 11 tahun hanya terbaring di rumah berukuran empat kali tiga meter di Kampung Labatto, Desa Bojo, Kecamatan Mallusetasi.

Dari empat anggota keluarganya, hanya ibu dan ayahnya yang mengantongi Kartu Indonesia Sehat (KIS). Sementara kedua anaknya menggunakan BPJS mandiri, tapi kemudian macet karena tak sanggup bayar iuran bulanannya.

Aliansi Jurnalis Barru (AJB), Rabu, 11 Maret ke lokasi memberikan bantuan untuk meringangkan beban Adelia, anak wanita yang lumpuh sejak usia balita. (rus/dir)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com