News . 09/02/2020, 20:13 WIB
JAKARTA - Flu adalah kondisi kesehatan yang umum ditemukan di masyarakat. Namun perlu disadari bersama adalah, pada tingkatan tertentu, gejala yang disebabkan flu tidak bisa disepelekan begitu saja.
Meminta pertolongan medis adalah hal paling bijak yang wajib menjadi opsi Anda. Berikut adalah beberapa gejala flu yang pantang dianggap remeh, seperti dilansir Women’s Health Mag:
Flu yang fluktuatif
Flu yang memburuk setelah menunjukan tanda baikan, bisa menjadi tanda dari infeksi lanjutan. Bronkitis hingga pneumonia bisa dikaitkan dengan kondisi yang memerlukan penangan medis segera ini.
Flu berkepanjangan
Flu pada umumnya dapat terjadi hingga tiga minggu lamanya. Namun jika lebih dari itu bisa menjadi pertanda dari asma, pneumonia atau juga radang paru-paru.
Flu penyebab mata berair
Mata yang berair tanpa henti, diikuti kepala pusing, pembengkakan pada lidah, dan keram di perut, bisa menjadi pertanda dari alergi musiman.
Flu penyebab penurunan berat badan
Kondisi yang satu ini adalah pertanda serius dari tubuh Anda. Biasanya dikaitkan dengan hyperthyroidism, infeksi bakteri, kanker hingga HIV.
(ruf/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com