JAKARTA - Di usia yang masih 16 tahun, Adhisty Zara sukses membintangi sejumlah film Tanah Air. Bahkan, namanya semakin melejit usai memerankan sosok Euis di film Keluarga Cemara dua tahun silam.
Baru-baru ini, Adhisty Zara tanpa ragu berbagi kisah tentang perjalanan cintanya di channel Youtube Deddy Corbuzier. Zara mengaku sudah pacaran sejak duduk di bangku TK.
"Aku pacaran dari TK, Om," kata Zara di channel Youtube Deddy Corbuzier, Rabu (5/2).
Zara pun mengaku masih ingat wajah pacar pertamanya yang bernama Syahid. "Aku inget mukanya waktu TK, mungkin akan ingat karena rambutnya khas gitu," ujar pemilik nama lengkap Adhisty Zara Sundari Kusumawardhani. Keduanya putus karena pisah sekolah ketika lanjut ke kelas 1 SD.
Usai putus dengan Syahid, Zara kembali berpacaran saat kelas 1 SD. Namun, hubungan keduanya hanya bertahan sampai kelas 2 SD karena beda kelas.
BACA JUGA: Barbie Kumalasari Pertimbangkan Gugat Cerai Galih Ginanjar
"Kelas 1 SD punya pacar lagi, satu kelas putus di kelas dua karena beda kelas," kata Zara.Zara bahkan menceritakan momen saat sang mantan menyatakan cinta pada dirinya. "Ditembaknya di tengah lapangan pakai es krim di tutup matanya. So sweet banget gak sih?," terangnya.
Keduanya pun tidak pernah ada kata putus melainkan keadaan yang membuat keduanya pisah. "Putus otomatis jadi ya udah pisah kelas artinya putus," tutur pemeran Dara Yunika dalam film Dua Garis Biru itu.
Setelah itu, sejak kelas 3 hingga kelas 5 SD Zara pun menjomblo. Ia memilih sendiri karena menurutnya tidak ada yang ganteng pada saat itu. "Masih kecil kan pikirannya yang ganteng aja yang dipacarin gitu, kalau sekarang enggak, fisik bukan yang utama," ujarnya.
Lalu, di kelas 6 SD Zara kembali berpacaran dengan laki-laki yang berbeda dan putus setelah 9 bulan menjalin hubungan. Perpisahan mereka dikarenakan Zara pindah sekolah saat melanjutkan pendidikan ke SMP. "Aku ke negeri dia tetap di situ (sekolah) swasta," kata Zara.
Di SMP, ia kembali berpacaran dan putus lagi karena ingin fokus dengan karirnya di JKT48. "Putus karena punya grup, aku bilang aku harus profesional," imbuh Zara. Ia tidak menyesal lebih memilih karirnya daripada melanjutkan hubungan dengan laki-laki tersebut.
Kini, Zara mengaku belum ingin pacaran karena menurutnya dengan tidak memiliki pacar itu lebih enak. "Bebas dan enggak ada tanggung jawab untuk satu orang gitu," ucapnya.
Lawan main Angga Yunanda di film Dua Garis Biru ini ingin memiliki pasangan yang bisa mengerti pekerjaannya, dekat dengan keluarganya. Selain itu, Zara ingin pasangannya nanti juga memiliki kesibukan seperti kuliah atau bekerja. "Supaya sama-sama sibuk kan keren," kata Zara.
Ia pun berharap agar pasangannya kelak juga sayang kepada ibunya. Karena menurutnya laki-laki yang sayang dengan ibunya pasti akan sayang juga dengan pasangannya. (dbs)